Kamis, 09 Juni 2011

prestasi atau menyenangkan??

“Di bawah Van Gaal, saya belajar satu hal. Anda dapat memiliki salah satu pakar terbaik tetapi jika dia tidak menyenangkan, saya tidak mau dia bertanggung jawab. Saya menginkan kesuksesan untuk klub ini. Lebih dari itu, saya ingin ada sesuatu yang menyenangkan dalam sepakbola,”ujar Hoeness di Goal, Kamis (9/6/2011)

Prestasi dan kesukesan ternyata bukan segalanya. Hal itulah yang terjadi dalam kasus tersebut. Jika Anda penggemar bola tentu tidak asing lagi dengan Louis Van Gaal. Dia adalah salah satu pelatih Sukes yang menghantar banyak klub meraih kesuksesan. Dan terakhir dia sukses membawa Bayern Muenchen memenangkan gelar ganda (Bundeliga dan DFB Pokal 2009) serta mencapai final Liga Champions di tahun yang sama.

Namun hal tersebut berubah di tahun selanjutnya, dan saya yakin hal ini terjadi bukan karena faktor Van Gaal, tapi hal eksternal yang kurang mendukungnya. Seperti yang diungkapkan Presiden Bayern Munich, Uli Hoeness diatas. Metode yang digunakan Van Gaal dianggap kurang cocok dengan Gaya Muenchen ataupun budaya yang sudah mengakar di klub tersebut. Sehingga tidak heran bila hal ini malah membuat orang-orang yang didalam klub tersebut tidak bahagia.

Begitupula dalam kehidupan kita, ternyata prestasi dan kesuksesan yang bukanlah segalanya. Apa yang kita peroleh ternyata tidak selamanya membuat kita bahagia. Apalagi jika kita tidak memperoleh apa yang kita inginkan. Nah inilah yang terkadang terjadi kita kita hanya mementing hasil tapi bukan proses. Padahal sering kali hasil yang kita dapatkan tidak sesuai yang kita harapakan. Target yang kita canang belum tentulah kesampaian.

Saat kita sudah memutuskan apa yang kita inginkan tentu saja kita akan berusaha mendapatkan. Namun dalam perjalanannya tidak jarangkan kegagalan terjadi? Rintangan dan hambatan menghampiri? Jika kita sudah mengetahui, apa yang harus kita lakukan? Salah satunya adalah menikmati proses tersebut. Syukuri setiap capaian yang telah kita lakukan. Tidak ada kata gagal yang ada hanyalah sukses dan belajar

So, Enjoy The Process, Enjoy Your Life ^^

1 comments:

Elsa mengatakan...

ya ya bener juga
kalo tidak ada kata gagal, semuanya jadi menyenangkan
gak pake acara stress dan terpuruk meratapi kegagalan