Senin, 19 Oktober 2009
Menjalani Hari dengan Penuh Makna
Posted by
dwi wahyu arif nugroho
at
21.06
Labels:
cinta,
happy,
inspirasi,
senyum,
sepenggal pikiran
Hari-hari terakhir ini saya benar-benar merasakan yang namanya capek banget. Namun tidak tahu kenapa disaat lelah ini saya merasakan kepuasan dan kelegaan. Hal ini dimulai dengan pertanyaan bawah sadar ketika mengalami “capek kronis”; “ngapain sih harus capek-capek nglakuin ini-itu?”, “sebenarnya untuk apa sih, aku ngalkuin itu semua?”,”apa yang benar-banar kudapatkan?”
Sejenak ku diam…
Dan dengan sendirinya jawaban itu hadir..
“saat waktu n tenaga kita kerahkan untk melakukan sesuatu yang kita CINTAI yanga ada hanyalah rasa syukur bahwa hidup ini SANGAT BERMAKNA”
Yah, ini sebenarnya untuk sekalian kalinya aku merasakan lelah dengan yang hasil yang mungkin bagi sebagian orang tidak ada apa-apanya. Ternyata aku menikmatinya dan ini membuat hal tersebut menjadi bermakna. Dan tiba-tiba ku teringat pada tulisan Joe Vitale : Aude aliquid dignum (berani melakukan hal yang berharga)
“Bila Anda berpikir tentang melakukan hal yang berharga, Anda harus mengesampingkan ego dan keterbatasan Anda. Anda mulai memikirkan dunia dan membantu orang lain.
Beberapa orang memiliki cita-cita menurunkan berat badan , atau mendapatkan banyak uang, kenaikan gaji atau pekerjaan baru. Semuanya adalah tujuan bak.
Namun, tujuan untuk berani melakukan hal yang berharga sungguh jauh lebihbesar. Tujuan itu mungkin untuk meraih rekor terkenal untuk bisnis Anda. Atau memulaia dan meraih cita-cita yang akan memberi dampak pada dunia
Saat Anda berani melakukan hal yang berharga, Anda membuka seluruh energy dalam diri Anda dan menyejajarkan diri Anda sendiri dengan keinginan semesta untuk berkembang.
Miliki keberanian melakukan hal yang berharga maka Anda akan membuka kekuatan diri sendiri dan itulah maksudnya.
Beranilah melakukan hal yang berharga. Hari ini juga”
Nb: tulisan ini kupersembahkan kepada sahabat-sahabat yang menamaniku disaat lelah dan bahagia. Memberikan “obat/koyo” disaat lelah, walau dengan hanya dengan senyuman. Karena kalian sangat berharga =). (smoga tidak ada yang terlewatkan)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 comments:
aku ngopi gambarmu lagi.... 3 ya.. :)
Posting Komentar